Apa itu Pod? Device Simpel Buat Kamu yang Super Praktis

device vape yang bernama pod

Disclaimer: Dilarang menyalin sebagian maupun seluruhnya dari konten artikel ini tanpa sepengetahuan dan seizin penulis/admin. Untuk keperluan konten silahkan kirimkan email ke hexjuice.seo@gmail.com

Apa kamu sedang bingung memilih device? Saat kamu baru pertama kali mengenal device vape kamu pasti cukup bingung karena banyak jenisnya. Contohnya ada Mod, Pod, RDA, AIO dan lain sebagainya. Pod merupakan device yang paling umum digunakan oleh vapers, tapi apa itu Pod?

Kali ini Hexjuice akan membahas device vape paling banyak digunakan oleh vapers yaitu Pod. Ingin tahu lebih lanjut? Kamu bisa simak pada artikle di bawah ini!

Pod Vape itu Apa Sih?

Pod adalah salah satu device vape yang memiliki ukuran ramping dan panjang hampir mirip dengan rokok. Dimana device vape satu ini adalah salah satu yang populer di kalangan vapers.

Umumnya, cara penggunaan Pod adalah menghisap nikotin melalui cartridge yang disambungkan dengan badan Pod menggunakan magnet. Sehingga lebih mudah jika ingin mengganti rasa liquid yang dihisap.

Dibawah ini merupakan contoh bentuk device Pod milik Hexjuice yang minimalis dan mudah digunakan.

Kelebihan dan Kekurangan Pod

Seperti device lainnya, Pod memiliki Kelebihan dan Kekurangannya. Berikut ini Kelebihan dan Kekurangan menggunakan Pod sebagai device vape kamu.

Kelebihan Pod

Beberapa kelebihan jika kamu menggunakan Pod sebagai device vape kamu:

1. Mudah dibawa kemana-kemana

Rata-rata Pod memiliki ukuran yang kecil dan ringan, sehingga kamu tidak perlu khawatir jika Pod kamu berat atau memakan tempat karena kamu bisa bawa Pod kamu kemana-mana.

2. Mudah digunakan

Cari device vape yang beginner friendly? Kalau gitu kamu harus mencoba memakai Pod. Pod merupakan device vape yang mudah digunakan karena kamu tidak perlu setting apa-apa. Kamu hanya perlu memasukkan liquid ke cartridge Pod dan menyalakan Pod untuk mulai vaping, mudah bukan?

3. Tidak Perlu Banyak Maintenance

Pod merupakan device yang tidak memerlukan banyak maintenance. Kamu hanya perlu mengganti cartridge jika sudah tidak terasa nyaman saat dipakai. Tidak seperti Mod dimana kamu perlu mengganti coil, kapas, dan baterai agar device kamu tetap awet.

4. Bisa Mengatur Throat Hit

Pada Pod terdapat sistem yang bisa mengatur Airflow Control untuk mengontrol intensitas throat hit saat kamu sedang ngevape.

Kekurangan Pod

Adapun kekurang device pod yang bisa kamu pertimbangkan jika ingin menggunakannya:

1. Umur Baterai

Kebanyakan Pod memiliki kapasitas baterai yang tidak besar umumnya dibawah 1.000 – 1.500 mAh. Kapasita baterai yang kecil ini membuat Pod perlu di-charge berulang kali dimana hal ini dapat mempengaruhi umur baterai.

2. Produksi Uap dan Rasa

Jika kalian merupakan cloud seeker dan ingin ngevape dengan rasa yang kuat maka Pod kurang cocok untuk kalian pilih. Karena Pod memiliki daya yang rendah dan kapasitas liquid yang kecil, sehingga membuat Pod terbatas untuk menghasilkan uap yang banyak dan rasa yang kuat.

Lalu, Lebih Hemat Pod atau Mod?

Dari segi ekonomis, kira-kira mana ya yang lebih hemat antara menggunakan Pod dan Mod?

Saat pertama kali kamu membeli device, maka Pod adalah jawabannya. Harga device Pod rata-rata dipasaran lebih murah daripada Mod. Untuk Pod berkisar dari Rp100.000 – Rp300.000, sementara untuk Mod memiliki harga yang lebih mahal yaitu mulai dari Rp300.000 bahkan hingga jutaan rupiah.

Tetapi untuk jangka waktu yang lebih panjang jika kita memakai liquid sebagai ukuran, maka Mod lebih hemat dikarenakan rata-rata liquid untuk Mod yaitu freebase memiliki harga yang lebih murah daripada liquid untuk Pod.

Walaupun begitu, dari segi efisiensi dan ekonomis Pod masih tetap menjadi device yang lebih hemat daripada Mod. Pengguna Pod tidak perlu mengganti atau memodifikasi device cukup mengganti cartridge saja.

Serta jika kalian menggunakan vape untuk memenuhi kebutuhan nikotin maka Pod adalah pilihan yang tepat karena rata-rata liquid yang digunakan pada device Pod memiliki kandungan nikotin yang tinggi sehingga kalian tidak perlu terlalu sering puffing.

Itu dia pembahasan mengenai device Pod. Jika kalian mencari Pod yang cocok untuk pemula, Hexjuice punya TAPS Pod yang merupakan device Pod andalan dari Hexjuice. Cocok untuk kamu vapers baru atau pemula yang baru mulai nge-vape karena nggak perlu ribet setting device. Selain itu ada juga Pod yang memiliki filter, dimana kamu akan merasakan pengalaman ngevape seperti ngerokok. Produk-produknya bisa kamu cek di bawah ini ya!

Share this post

Start typing and press Enter to search

Shopping Cart

No products in the cart.