Flavour vape adalah salah satu elemen yang sangat penting bagi para penggemar vaping. Tapi, seringkali ada masalah yang membuat flavour vape kurang terasa atau bahkan hilang sama sekali. Di sinilah pentingnya memahami cara membuat flavour vape lebih terasa. Yuk simak pada artikel berikut ini!
Ada beberapa faktor yang dapat memengaruhi kenapa flavour vape jadi kurang terasa. Mulai dari pengaturan device, jenis coil yang digunakan, dan kualitas e-liquid itu sendiri. Selengkapnya pada penjelasan di bawah.
Menjaga kebersihan perangkat vaping bisa jadi cara membuat flavour vape lebih terasa. Sisa-sisa e-liquid yang menumpuk di dalam tank atau pada bagian-bagian lain perangkat biasanya dapat menyebabkan perubahan rasa yang tidak diinginkan, lho.
Jadi, bersihkan device secara rutin dengan air hangat dan keringkan dengan lembut sebelum mengisi ulang dengan e-liquid baru.
Perbandingan antara propilen glikol (PG) dan gliserin nabati (VG) dalam e-liquid bisa mempengaruhi rasa dan sensasi saat vapers menghirupnya. Propilen glikol cenderung memberikan sensasi tenggorokan yang lebih kuat, sedangkan gliserin nabati menghasilkan lebih banyak uap dan memberikan rasa yang lebih lembut.
So, cara yang bisa dilakukan melakukan eksperimen dengan berbagai rasio PG/VG untuk menemukan yang paling sesuai dengan preferensi rasa kamu.
Kadar nikotin dalam e-liquid juga dapat mempengaruhi rasa dan sensasi vaping. Nikotin dengan kadar rendah akan memungkinkan kamu lebih menikmati rasa dari e-liquid tanpa terganggu oleh efek nikotin yang terlalu kuat.
Selain menggunakan nikotin dengan kadar rendah, cara membuat flavour vape lebih terasa bisa dilakukan dengan memilih jenis kapas yang digunakan. Kapas yang baik akan menyerap e-liquid dengan baik. Pastikanlah mengganti kapas secara berkala untuk menjaga kualitas rasa.
Kalau vapers sebelumnya merupakan perokok dan baru berpindah ke vape, penggunaan liquid salt nic bisa jadi salah satu cara untuk memberikan tambahan flavour pada vape kamu, lho. Hal ini dikarenakan sensasi di tenggorokan lebih kuat dibandingkan dengan e-liquid freebase.
Mengatur daya atau watt pada device juga jadi salah satu cara membuat flavour vape lebih terasa. Jika dayanya terlalu rendah atau terlalu tinggi bisa menghasilkan rasa yang kurang memuaskan atau bahkan membakar e-liquid.
Cara membuat flavour vape lebih terasa yang terakhir adalah dengan selalu memilih e-liquid yang berkualitas. E-liquid yang berkualitas tinggi itu contohnya yang mengandung bahan-bahan yang lebih murni dan dapat memberikan rasa yang lebih konsisten.
Selalu perhatikan ulasan dan reputasi merek e-liquid sebelum membelinya ya! Kalau tidak mau salah pilih, vapers bisa memilih flavour vape dari Hexjuice yang sangat beragam variannya. Semua flavournya bisa disesuaikan dengan minat dan preferensi masing-masing. Info lebih lanjut bisa cek di sini ya!