10 Rekomendasi Outfit Nonton Konser Pria yang Bisa Ditiru

outfit nonton konser pria

Disclaimer: Dilarang menyalin sebagian maupun seluruhnya dari konten artikel ini tanpa sepengetahuan dan seizin penulis/admin. Untuk keperluan konten silahkan kirimkan email ke hexjuice.seo@gmail.com

Jins, kaos dan sneakers memang pilihan outfit paling gampang untuk nonton konser. Tapi, biar ngga bosan, intip yuk berbagai outfit nonton konser pria. Mungkin salah satunya cocok dengan kepribadian kamu!

Buat kamu yang hobi nonton konser, memperhatikan penampilan juga perlu, lho. Apalagi kalau nonton konsernya bareng gebetan. Nah, biar makin lengket sama gebetan kamu, dan tidak salah pakai outfit saat nonton konser berikutnya, simak rekomendasi outfit nonton konser pria berikut, ya!

1. Kaos Warna Gelap dan Celana Pendek Terang

Outfit nonton konser pria yang paling gampang adalah mix and match kaos dengan celana pendek. Sebagai seorang pria, pasti dong kamu punya koleksi celana pendek.

Kamu bisa mengkombinasikan salah satu celana pendek koleksi kamu dengan kaos berwarna gelap. Tapi biar penampilan kamu tidak seperti akan berkunjung ke pemakaman, pastikan untuk memilih celana berwarna terang, ya!

2. Kemeja Lengan Pendek, Kaos Polos, dan Celana Pendek

Memilih celana pendek untuk nonton konser memang tepat. Apalagi jika konser band favorit kamu diadakan di outdoor. 

Celana pendek juga bisa kamu kombinasikan dengan kaos polos dan kemeja bercorak sebagai outer. Ingat, outer tak melulu untuk para perempuan, lho! Outer juga bisa jadi salah satu pilihan outfit nonton konser pria. 

3. Monokrom

Nonton konser pakai outfit monokrom? Kenapa engga? Kamu bisa memilih celana panjang berwarna khaki dengan kaos polos berwarna putih. Yang penting buat diingat, monokrom gak melulu tentang warna hitam dan putih, ya.

Apapun warnanya, ketika kamu menggunakannya secara bersamaan dan menghasilkan gradasi, itulah outfit monokrom. Ini juga bisa kamu jadikan salah satu pilihan outfit nonton konser pria, terutama buat kamu yang punya banyak pakaian polos.

4. Kaos Print dan Celana Cargo

Siapa yang nggak punya kaos print? Kaos print juga bisa kamu jadikan outfit nonton konser pria, lho! Jika bosan memadankan dengan celana jins, kamu bisa menggantinya dengan celana cargo.

Memakai celana cargo saat nonton konser juga punya banyak keuntungan. Berbagai printilan yang akan kamu bawa saat nonton konser, bisa kamu selipkan di saku-saku celana.

5. Kemeja dan Celana Pendek

Nonton konser pakai kemeja? Bisa banget! Kamu bisa memilih kemeja polos dengan warna-warna yang kalem, dan celana pendek dengan warna gelap.

Atau kamu bisa memilih kemeja print dengan celana pendek warna terang. Outfit nonton konser pria ini juga cocok untuk konser outdoor.

6. Overall

Memilih overall untuk nonton konser? Tentu saja bisa! Overall bisa kamu mix and match dengan kaos oversize dan sepatu boots. Pilihan warna kaosnya juga bebas, tergantung mood kamu.

Pastikan untuk menambahkan beberapa aksesoris pendukung buat outfit nonton konser pria ini. Kamu bisa menambahkan kalung sederhana dan gelang.

7. Kaos Band dan Celana Cargo

Band indie biasanya membuat berbagai jenis merchandise yang pasti laku diserbu. Apalagi biasanya motif kaos band juga banyak yang menarik.

Kaos band indie favorit kamu bisa dipakai saat mereka konser nanti. Kamu bisa mengkombinasikannya dengan celana cargo, lho! Terutama buat kamu yang bosan dengan celana jins. Rekomendasi outfit nonton konser band indie pria ini, cocok buat kamu para penggemar garis keras.

8. Kaos Oversize dan Celana Corduroy

Jangan biarkan celana corduroy kamu selalu terlipat di lemari! Celana corduroy juga bisa membuat penampilanmu menarik saat nonton konser, lho. Kamu bisa mengkombinasikannya dengan kaos oversize yang akan membuat kamu nyaman selama nonton konser.

Pilihan warna kaosnya juga bebas, kamu bisa menggunakan warna gelap atau terang. Biar penampilan kamu semakin keren saat konser nanti, jangan lupa untuk menambahkan sedikit aksesoris, ya! Kamu bisa memilih gelang tali atau kalung.

9. Kaos Band and Cardigan

Jika cardigan masuk dalam salah satu koleksi isi lemari, kamu juga bisa memilihnya untuk dipakai saat nonton konser. Cardigan bisa membuat penampilan kamu terlihat casual dan elegan di saat yang bersamaan, terutama jika di mix and match dengan tepat. 

Kamu bisa mengkombinasikan cardigan dengan kaos band favorit kamu, serta celana chino. Selain jadi pelengkap penampilan, cardigan juga bisa membantu kamu menghalau angin malam saat nonton konser, lho! Pastikan untuk menjadikan outfit nonton konser ini pilihan saat kamu nonton konser indoor, ya!

10. Kaos Polo dan Chino

Outfit nonton konser pria yang juga bisa dijadikan pilihan adalah kaos polo. Meski kesannya sedikit formal, tapi kaos berkerah bisa bikin kamu terlihat classy sekaligus mewah dan maskulin di saat yang bersamaan.

Agar penampilanmu semakin menarik, kamu bisa memilih chino untuk menemani kaos polo selama nonton konser sama gebetan. Tambahkan ikat pinggang kulit sebagai pelengkap penampilan. Ingat liquid vape, ingat Hexjuice!

Share this post

There are no comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Start typing and press Enter to search

Shopping Cart

No products in the cart.