Yuk, Kupas Tuntas Apa itu Liquid Salt Nic
Disclaimer: Dilarang menyalin sebagian maupun seluruhnya dari konten artikel ini tanpa sepengetahuan dan seizin penulis/admin. Untuk keperluan konten silahkan kirimkan email ke hexjuice.seo@gmail.com
Apa kamu ingin beralih dari rokok ke vape dan menginginkan sensasi yang mirip dengan rokok? Nge-vape dengan liquid salt nic adalah jawabannya. Liquid salt nic banyak dipilih oleh para mantan perokok dikarenakan kandungan nikotin dan sensasinya yang mirip dengan rokok. Pada artikel berikut kita akan mengupas tuntas tentang apa itu liquid salt nic, yuk disimak!
Pengertian Liquid Salt Nic
Salt nic merupakan salah satu jenis liquid yang populer di kalangan vapers. Tapi, apa sih liquid salt nic itu? Salt nic adalah bentuk nikotin paling murni dari daun tembakau. Kadar nikotin yang tinggi dengan uap yang lebih sedikit merupakan ciri khas dari salt nic.
Liquid ini sering dijadikan pilihan oleh para pemula khususnya mantan perokok sensasinya yang mirip dengan rokok. Salt nic memiliki kandungan nikotin yang tinggi, sehingga asupan yang diinginkan oleh pengguna cepat terpenuhi.Â
Akan tetapi salt nic tidak memiliki rasa sepekat liquid freebase. Jadi jika ingin merasakan liquid yang rasanya nendang salt nic bukan liquid yang tepat. Namun jika mencari liquid yang memiliki kandungan nikotin tinggi dengan rasa yang seimbang liquid salt nic adalah jawabannya.
Ciri-Ciri Liquid Salt Nic
Lalu, gimana sih cara membedakan antara salt nic dan freebase? Kedua liquid ini dapat dibedakan melalui beberapa karakteristik liquid.
Kandungan nikotin pada liquid satu ini termasuk tinggi serta uap yang dihasilkannya pun lebih sedikit. Umumnya kandungan nikotinnya berkisar 20mg – 50mg dimana tergolong tinggi. Walaupun begitu uap yang dihasilkan sedikit tidak seperti liquid freebase.
Tingkat penyerapan nikotin dari liquid salt nic oleh tubuh tergolong cepat, sehingga pengguna liquid salt nic tidak perlu terlalu sering menghisap. Serta saat digunakan salt nic lebih nyaman di tenggorokan dikarenakan tingkat throat hit yang tergolong lembut dan nyaman.
Keunggulan Liquid Salt Nic
Ada pun beberapa keunggulan salt nic yang dapat kamu pertimbangkan untuk mencoba liquid ini, diantaranya:
- Throat hit yang sangat halus dan intens merupakan ciri khas dari salt nic, walaupun begitu tidak menimbulkan rasa sakit di tenggorokan sehingga nyaman saat digunakan
- Bagi para pemula dan mantan perokok salt nic merupakan pilihan yang ideal, dikarenakan kandungan nikotinnya yang tinggi. Saat menggunakan salt nic tubuh mendapatkan asupan nikotin yang sama kuatnya seperti menggunakan rokok
- Untuk kalian yang ingin mengurangi rokok, salt nic dapat menjadi alternatif dikarenakan kandungan nikotin yang tinggi dan cepat diserap oleh tubuh sehingga kemungkinan lebih kecil untuk kembali merokok tembakau dalam jangka panjang secara bertahap
- Masa simpan liquid salt nic lebih lama dan hemat dikarenakan lebih lambat teroksidasi.
Apa liquid salt nic cocok untuk pod?
Nah, mari kita bahas mengenai device vape yang cocok untuk liquid salt nic. Pod merupakan device vapes yang disarankan jika kamu menggunakan liquid Salt Nic. Mengapa? Dikarenakan liquid salt nic cocok digunakan pada perangkat vape berdaya rendah seperti pod.
Penggunaan liquid salt nic pada pod lebih efisien karena pod menghasilkan uap yang lebih sedikit dibandingkan device vape yang lain. Salt nic memiliki kandungan nikotin yang tinggi, sehingga tidak perlu menghirup banyak uap untuk merasakan efek nikotin yang diinginkan.
Liquid salt nic dapat menjadi pilihan bagi vapers yang ingin merasakan sensasi ngevape yang mirip dengan merokok. Kandungan nikotinnya tinggi dan mudah terserap oleh tubuh menjadi salah satu pilihan yang tepat bagi yang ingin mendapatkan efek yang kuat dan lebih tahan lama. Selalu ingat untuk menggunakan liquid salt nic yang berkualitas dan berpita cukai.
Jika kamu mencari liquid salt nic yang berpita cukai dan enak, kamu bisa cek liquid dari Hexjuice. Hexjuice memiliki liquid dengan berbagai macam rasa dan jenis liquid sesuai kebutuhanmu. Produk-produk liquid salt nic dari Hexjuice bisa kamu cek dibawah ini atau disini ya!